Geography Active Creative Thinking 1

Penulis : Fika Auliana Tiary (Pend.Geografi 1905388)

Editor : Dewi Fortuna Julianty

Doc. Penulis

Bandung – Sabtu, 26 September 2020 Departemen Pengembangan Sumber Daya Organisasi (PSDO) Biro Kaderisasi Himpunan Mahasiswa Geografi FPIPS UPI, melaksanakan kegiatan yang merupakan salah satu alur kegiatan kaderisasi yakni GEOACT 1 atau Geography Active Creative Thinking dengan mengusung tema “Mempersiapkan Generasi yang Mampu Beradaptasi Serta Berinovasi Dengan Budaya Diskusi dan Kolaborasi”. Kegiatan ini merupakan program kerja keempat dari Departemen PSDO. Program kerja ini merupakan rangkaian sekaligus pendahuluan  dari GEOACT, sebab masih terdapat lanjutan GEOACT 2 dan GEOACT 3. Tujuan diadakannya GEOACT ini untuk menunjang atau sebagai jembatan menuju kegiatan selanjutnya yakni LKM dan PPLG.  Mengingat kondisi dan situasi ditengah pandemi Covid-19, tentunya kegiatan ini dilaksanakan secara daring menggunakan platform Zoom dengan banyaknya penyesuaian tanpa menghilangkan esensi dari acaranya sendiri.

Kegiatan ini dibuka oleh Rahma Nur Hasanah sebagai Master of Ceremony dan dilanjutkan dengan sambutan dari Bapak Riki Ridwana, S.Pd., M.Sc. selaku dosen dari Departemen Pendidikan Geografi, kemudian selanjutnya oleh Akbar Wijaya selaku ketua BEM HMG FPIPS UPI Periode 2020/2021. Kegiatan ini dihadiri lebih dari 200 partisipan yang terdiri dari mahasiswa baru, panitia, perwakilan departemen dan dewan pengawas mahasiswa.

Doc. Penulis

Dalam kegiatan ini, konten dari GEOACT 1 ialah pematerian mengenai Manajemen Waktu yang disampaikan oleh Kang Risnanda Naufal Izdihar, S.Pd. selaku alumni dari Pendidikan Geografi UPI. Beliau memiliki banyak pengalaman dalam organisasi sehingga sudah terlatih dan paham betul mengenai cara mengatur waktu dengan baik. Pada kesempatan ini, mahasiswa baru menyimak dengan baik pemaparan yang disampaikan dan memberikan feedback antusiasme yang baik pada sesi tanya jawab yang ditunjukkan dengan banyaknya mahasiswa baru yang bertanya, namun pada sesi tanya jawab ini hanya dibatasi tiga pertanyaan saja.

  1. Mochammad Rifqi Naufal Alfayyadh (Bingkel Atlas)

“Bagaimana caranya agar softskill yang kita miliki agar tidak hilang?”

Jawab : Yang pertama harus dilakukan ialah mencintai softskillnya dan harus ada media penunjang agar bisa terasah terus, serta dibarengi dengan konsistensi juga komitmen.

  1. Luna Putri Zahroyah Aziz (Bingkel Luna)

“Misalnya, saya baru masuk kuliah dan perlu penyesuaian dulu dengan dunia perkuliahan juga kaderisasi, berniat mengikuti UKM dan himpunan di semester 3 apakah salah?”

Jawab : Kepentingan setiap orang berbeda-beda. Lakukan pekerjaan sesuai kemampuan atau kapasitas diri. Sesuaikan dulu dengan dunia perkuliahan dan kegiatan lainnya, jika sudah beradaptasi silahkan saja. Tidak apa-apa tertunda, asal terlaksana.

  1. Hilmi Zikri Arni (Bingkel Europa)

“Bagaimana cara dan tips membagi waktu antara kuliah dan organisasi?”

Jawab : Yang pertama, tentukan tujuan masuk himpunan itu apa? Apa yang ingin dicapai? Kedua, list agenda. Ketiga, siap mengorbankan hal yang harus dikorbankan dan siap berkonsekuensi untuk mencapai tujuan. Dan yang paling penting, menentukan skala prioritas dan penjadwalan.

  1. Muhammad Bima (Bingkel Europa)

“Misal saya mempunyai suatu softskill tapi sering dilarang sama orangtua. Nah cara buat mengembangkan softskill tersebut gimana?”

Jawab : Softskill seperti apa dulu? Membahayakan atau tidak? Mungkin orangtua melarang memiliki alasan, salah satunya takut membahayakan diri sendiri dan orang lain. Lebih baik mencari softskill lain atau kembangkan softskill tersebut menjadi softskill lain.

Doc. Penulis

Setelah kegiatan sesi tanya jawab berakhir, diadakanlah sesi foto bersama secara virtual untuk mendokumentasikan kegiatan. Kemudian dilanjutkan dengan pengumuman tugas infografis mengenai materi yang telah dipaparkan sebelumnya. Tugas ini bertujuan agar mahasiswa baru dapat langsung menerapkan materi tersebut dengan kolaboratif dan budaya diskusi sesuai dengan tema dari kegiatan ini. Sesi terakhir ialah penutupan acara oleh MC.

Harapan diadakan kegiatan ini, semoga mahasiswa baru menjadi mahasiswa yang terus berproses dan berprogres serta bisa menjadi generasi yang mampu beradaptasi, baik dengan lingkungannya maupun situasi di sekitar dan berinovasi dengan budaya diskusi dan kolaborasi.